cara latihan olahraga pull up ala militer

Cara Latihan Olahraga Pull Up Ala Militer

X
Bagikan

Hai Sahabat literasi Militer, Kali ini kita akan membahas tentang Cara Latihan Olahraga Pull Up Ala Militer. Bagi seorang Prajurit maupun Calon Prajurit, Kemampuan Pull Up merupakan hal yang sangat penting.

Olahraga Pull Up Militer

Hal Ini karena Olahraga Pull Up Ala Militer merupakan Salah satu Materi dalam Tes Kesamaptaan ataupun Tes Garjas / Kesegaran Jasmani yang dilakukan secara teratur tiap Semester.

Baca Juga : Tips Push Up

Bagi Sebagian orang Olahraga Pull up bukanlan hal yang mudah ini dibuktikan dengan masih banyaknya Prajurit maupun calon prajurit yang tidak mampu melakukan Pull up.

Untuk itu mari kita Bahas dan diskusikan bersama tentang Pengertian, tips dan trik agar mencapai hasil maximal dalam melaksanakan Pull up ala Milter.

cara olahraga pull up

Pull Up Adalah

Olahraga Pull up Ala Militer pada dasarnya sama dengan latihan Pull Up pada umumnya.

Yaitu Pull Up adalah salah satu latihan tubuh bagian atas yang menggunakan otot punggung, otot bahu dan otot lengan ( Bisep/Trisep ) serta perut yang gerakannya mengangkat badan.

Pull Up diawali dengan posisi tubuh menggantung, dimana posisi lengan mengarah ke atas dan tangan mencengkram tiang. Selanjutnya kita mengangkat tubuh dengan menggandalkan lengan sampai dagu bisa melewati tiang, sementara itu kaki tergelantung secara bebas.

Program Latihan Pull up Militer ( Metode lewis amstrong):

Saya Pribadi berpendapat bahwa semua orang mempunyai cara latihan yang berbeda beda untuk mendapatkan hasil yang maximal, namun saya sendiri mempunyai pengalaman bahwa metode dan program latihan Pull up Militer ala Lewis Amstrong sangat efektif dan mampu dengan cepat meningkatkan kemampuan saya dalam melaksanakan Pull Up :

a.         Hari senin

1)        Laksanakan Push Up sesuai kemampuan minimal 3 set sehari. Buatlah target harian contoh 100 X Push up sehari terbagi jadi 3 Set.           

2)        Laksanakan Pull up secara bertingkat / Piramida  sesuai kemampuan dengan interval tiap latihan +  10 detik . ( Pull 1X istirahat pull up 2X istirahat, pull up 3X istirahat …dst )

b.        Hari Selasa

1)        Laksanakan Push Up sesuai kemampuan minimal 3 set sehari. Buatlah target harian contoh 100 X Push up sehari terbagi jadi 3 Set.

2)        Laksanakan Pull up secara secara maksimal kemampuan sebanyak 3 set dengan interval istirahat 30 detik.

c.         Hari Rabu

1)        Laksanakan Push Up sesuai kemampuan minimal 3 set sehari. Buatlah target harian contoh 100 X Push up sehari terbagi jadi 3 Set.

2)        Laksanakan Pull up secara secara maksimal kemampuan sebanyak 6 set dengan interval istirahat 60 detik.

d.        Hari Kamis

– Laksanakan Kegiatan sama dengan hari Rabu.

e.         Hari Jumat

– Tantang dirimu untuk melkasanakan pull up maximal sesuai kemampuanmu

f.          Hari Sabtu & Minggu Istirahatlah, nikmati liburanmu.

Dan masih banyak metode lain yang bisa dilaksanakan, pada intinya laksanakan secara konsisten karena kemampuan ini tidak akan tiba tiba datang tanpa latihan.

Tips Pull Up Militer

Macam – macam Latihan Pull Up Lainnya

Seperti yang telah sampaikan pada awal bahwa setiap orang mempunyai cara yang berbeda, untuk itu kami juga sertakan beberapa program latihan selain program lewis amstrong. seperti contong dibawah ini :

Negatif Pull Up

Jika Anda tidak dapat melakukan pull-up, Anda harus mencoba “negatif” Pull Up. Negatif Pull up adalah melaksanakan latihan setengah pull-up dan menahannya beberapa waktu lalu turunkan secara perlahan.

Yang harus Anda lakukan pertama adalah mengangkat dagu Anda melewati palang dengan berdiri di atas suatu benda sebagai pijakan atau meminta kawan untuk membantu mendorong atau menahan badan anda.

Kemudian, perlahan-lahan turunkan tubuh anda hingga turun sepenuhnya, biarkan lengan Anda menggantung dan tangan menggenggam palang. Kemudian Angkat kaki Anda dan tarik keatas serta tahan selama 5 detik. Ulangi hingga otot terasa benar benar lelah.

Latihan Ini akan membuat tangan dan otot – otot lengan Anda terbiasa menopang berat badan Anda. Sehingga saat pelaksaan tes Pull up telah siap secara sempurna.

TIPS-PULL-UP- NEGATIF-PULL-UP

Pulldown

Latihan ini biasa dilakukan di tempat fitness dengan menggunakan mesin pulldown, pegang palang, duduk dan tarik palang ke tulang selangka Anda. Jaga bar di depan Anda. Di belakang leher, pulldowns berpotensi berbahaya bagi leher dan bahu Anda. Dumbell Rows.

Bungkuk dan dukung punggung bawah Anda dengan meletakkan tangan dan lutut di bangku seperti yang ditunjukkan. Tarik halter ke area dada Anda seolah-olah Anda sedang memulai mesin pemotong rumput. Otot yang bekerja: Punggung, lengan bawah, otot bisep.

TIPS-PULL-UP-PULL-DOWN

Latihan Otot Bisep Dan Trisep

Pogram latihan lainnya yang bisa anda coba dalam meningkatkan kemampuan pull up adalah latihan beban Trsep dan Bisep. hal ini tidak perlu dilakukan di tempat khusus sperti Gym. anda hanya perlu Dumber atau Beban untuk latihan.

Tempatkan dumbel di tangan dengan telapak tangan menghadap ke atas. Gunakan rangkaian gerakan lengkap untuk mengangkat beban dari bahu ke pinggul dengan menekuk dan meluruskan siku. Jaga agar tetap mulus. Jangan mengayunkan beban.

Anda dapat membangun kekuatan Anda dan dalam beberapa bulan setelah latihan ini, Anda akan mendapatkan pullup pertama dalam hidup anda.

Cara Latihan Pull Up Militer

Melaksanakan Pull up ala militer Sebenarnya tidak sulit untuk dilaksanakan dikarenakan pada dasarnya semua orang bisa melaksanakan. Namun dibutuhkan latihan yang bertahap dan Konsisten dilaksanakan agar kita dapat hasil yang maksimal.

Pada kesempatan ini saya akan berbagi Tips / Cara Pull Up antara lain :

1.         Kurangi berat tubuh.  Ya sebelum kita memulai latihan cek dulu berapa berat tubuh kita, apakah sudah ideal atau masih terlalu berat ?? ini karena latihan ini adalah mengangkat tubuh sendiri sehingga setiap ons berat tubuhmu akan mempengaruhi kemampuanmu melaksanakan Pull up.

Menurut pendapat saya pribadi, kelebihan berat badan akan sangat memberatkan dalam melaksanakan pull up. Jadi Tips Pull Up pertama yang harus anda lakukan adalah kurangi berat badan hingga Ideal.

2.         Laksanakan Latihan secara Bertahap, Bertingkat dan berlanjut. Tips Pull Up pertama adalah Kita harus mengawali latihan dengan kemampuan masing – masing. Jangan memaksakan diri untuk bisa melaksanakan pull up dengan cepat dan repetisi yang banyak tanpa ada persiapan yang maximal.

3.         Tanamkan rasa kemauan yang tinggi ( motivasi diri ). Bagi yang sedang mengikuti seleksi terutama TNI dan POLRI maka ingat – ingatlah tujuanmu.

Agar dapat melaksanakan pull up Ingatlah tujuanmu dalam melaksanakan latihan dan bayangkan betapa bahagianya keluargamu bila semua cita – citamu menjadi anggota TNI itu tercapai.

4.         Laksanakan Latihan dengan senang hati. Tips Pull Up keempat adalah melaksanakan latihan dengan senang hati dan gembira. Hal ini karena Pull Up merupakan latihan yang cukup berat.

Dengan latihan diselingi dengan hati yang gembira kita akan melakukan latihan dengan penuh semangat. Otot – otot juga akan dapat berkembang dengan baik dan maximal.

5.         Laksanakan latihan secara Konsisten ( terus menerus ). Tips selanjutnya adalah melaksanakan latihan secara Konsisten dan rutin.

Tanpa latihan yang rutin semua latihan yang anda latihan akan dapat sia – sia. Hal ini karena otot memerlukan latihan yang terus – menerus sehingga dapat terbentuk dengan baik.

6.         Laksanakan Pemanasan dan pendinginan ( sebelum dan sesudah latihan ). tips lain yang tak kalah penting adalah melaksanakan pemanasan atau streching sebelum melaksanakan latihan.

Pemanasan yang baik akan menyiapkan otot agar siap untuk melaksanakan latihan serta mencegah otot dari cidera yang sangat tidak diinginkan siapapun juga. Selamat berlatih.

Jangan Lupa juga bagi dan share bila dirasakan artikel tentanhg Bagaimana Cara Latihan Olahraga Pull Up Ala Militer ini bermanfaat, serta kritik dan saran bila ada kekurangan baik komen di kolom komentar atau email ke alamat email admin. Terima Kasih Wassalamualaikum Wr Wb.

Penulis : Letda Inf Andika (Abit Akmil 2016 )

Baca Juga

error: Alert: Content is protected !!